Masa Depan Rossi Ditentukan Tujuh Balapan Awal MotoGP 2021

Icon Yamaha dan MotoGP, Valentino Rossi, diperkirakan akan memutuskan masa depannya setelah menjalani enam atau tujuh balapan pertama pada musim 2021. Peraih tujuh gelar juara dunia itu dianggap sudah mulai termakan usia sehingga harus menilai performanya sendiri di ajang balap bergengsi MotoGP.

Melansir SkySport, Project Leader VR46 Alessio Salucci menyatakan bahwa Rossi sudah harus membuat keputusan menyangkut masa depannya di MotoGP. Sebab, dia mempunyai proyek jangka panjang untuk membangun tim VR46. Enam atau tujuh balapan dapat menjadi penentu bagi Rossi menentukan kariernya.

Apalagi Rossi bukan lagi membalap untuk tim pabrikan Yamaha, walau dia akan menggunakan motor spesifikasi terbaru. Pebalap berusia 42 tahun ini hanya akan menjalani kontrak satu tahun dengan Petronas Yamaha SRT, tim satelitnya pertama sejak tahun 2001.

Sementara VR46 merupakan projeknya Rossi dengan target masuk kelas utama Motogp pada 2022. Tim VR 46 saat ini masih berkerja sama dengan Esponsorama Racing Ducati dengan pebalap andalan adik tirinya sendiri, Luca Marini.

Archive