Imlek adalah perayaan tahun baru Cina yang rutin diadakan oleh orang Tionghoa di manapun mereka berada. Tahun baru yang didasarkan pada penanggalan bulan (lunar) ini di Korea Selatan disebut dengan istilah Seollal.
Penduduk korea merayakan Seollal selama tiga hari: sebelum, hari H, dan sesudahnya. Masa sebelum Seollal biasanya akan digunakan untuk mencari hadiah serta membuat makanan. Sebab, banyak restoran dan pusat perbelanjaan yang tidak beroperasi.
Hari perayaan Seollal dimulai dengan berkumpulnya anggota keluarga untuk mengadakan upacara penghormatan pada leluhur. Kemudian, acara dilanjutkan makan bersama dengan menu utama berupa tteokguk yaitu sup berbahan nasi, daging sapi, telur, sayuran dan lain sebagainya. Makanan ini merupakan simbol bagi pikiran dan tubuh yang bersih di awal tahun.
Usai makan bersama, acara dilanjutkan dengan pemberian hormat pada generasi tua di dalam keluarga dengan cara sebae atau membungkukkan tubuh. Terakhir, para orang tua akan memberikan berkah dan harapan mereka lalu menghadiahi sebaetdon pada anak-anak sebagai uang tahun baru.